Tutorial QGIS – Cara Paling Mudah Menampilkan Peta Kontur ASTER GDEM di Quantum-GIS

——–

Quantum GIS (QGIS) telah dianggap sebagai salah satu platform terbaik dalam jajaran perangkat lunak open source Sistem Informasi Geografis.  Salah satu fitur handal yang ditawarkan adalah tampilan online background map. Fitur tersebut dapat ditampilkan dengan melakukan instalasi plugin OpenLayers dan QuickMapServices.

Pada tutorial sebelumnya kita telah mengetahui bagaimana Cara menampilkan citra resolusi sangat tinggi gratismenggunakan openlayers plugin. Kini kita akan mencobanya dengan mengunakan QuickMapServices. Plugin ini menyediakan basemap yang bersumber dari Landsat, MapQuest, Mapsurver (ASTER-GDEM dan SRTM), NASA (Fire dan SEDAC), Open Street Map, Rosreestr dan eAtlas. Sedikit berbeda dengan OpenLayers yang menampilkan basemap yang bersumber dari Open Street Map, Google, Bing, Mapquest, Stamen dan Apple.

Kalau sebelumnya kita menampilkan citra satelit resolusi sangat tinggi Google Earth  dan peta jaringan jalan Open Street Map, kini kita akan mencoba menampilkan peta kontur ASTER GDEM sebagai basemap.

Langkah pertama :

Aktifkan Plugin QuickMapServices yang ada di dalam menu Plugin > Manage and Install Plugin > “QuickMapServices” lalu klik tombol Install Plugin

Setelah plug in terinstal dengan sempurna …

Langkah Kedua :

Buka menu Web > QuickMapServices  dan pilih MapSurfer.NET> MapSurver ASTER GDEM Contour Line.

Citra satelit akan langsung ditampilkan pada jendela kerja Quantum GIS anda.

Selanjutnya, Anda juga dapat menampilkan citra ASTER GDEM dengan tambahan hilshade dari SRTM.
Caranya : Buka menu Web > QuickMapServices dan pilih MapSurfer.NET> MapSurver ASTER GDEM – SRTM Hillshade.

Hasilnya adalah seperti dibawah ini (klik untuk memperbesar) :

 

 

 

 

 

Mudah bukan? Silahkan bereksplorasi dengan pilihan menu yang lain. Ingat bahwa kemampuan QuickMapServices ini tidak hanya terbatas pada kontur dan hillshade saja namun juga citra resolusi sangat tinggi yang disediakan oleh Mapquest, OSM, bahkan bisa juga anda tambahkan Google Earth, Bing, dan lainnya.

Ingin mengetahui apa perbedaan antara plugin OpenLayers dan QuickMapServices ? Ini Dia Perbedaan Plugin OpenLayers dan QuickMapServices.

——–

Tutorial ini saya unggah pertama kali di blog pribadi saya kangmaspetruk.blogspot.com. Sengaja saya unggah ulang disini agar lebih bermanfaat. Semoga dapat menjadi tambahan pengetahuan bagi gama-blogger yang membutuhkan. Bagi yang kurang jelas atau membutuhkan penjelasan/tutorial lain, dapat meninggalkan pesan di kolom komentar. Terimakasih dan selamat belajar… !

 

Leave a Reply

Your email address will not be published.